LULWA NASWARDHANI
SHI Kelapa Gading

Kelas 5 SD
Bergabung dengan HighScope sejak kelas 4 SD

“Saya sangat merasakan dukungan HighScope yang membantu saya mengikuti kompetisi tenis di dalam dan luar negeri. Semoga melalui dukungan HighScope saya bisa menjadi lebih baik di masa depan.“

Apa yang membuat HighScope berbeda dari sekolah-sekolah lain?
HighScope sangat istimewa dibandingkan dengan sekolah-sekolah lain karena cara mereka mengajar dan mendukung murid-murid, baik di bidang akademis maupun lainnya. Bagi saya sendiri, saya sangat merasakan dukungan HighScope yang membantu saya mengikuti kompetisi tenis di dalam dan luar negeri. Semoga melalui dukungan HighScope saya bisa menjadi lebih baik di masa depan.

Sekolah di HighScope juga sangat menyenangkan karena kami belajar bukan hanya dengan mengerjakan tugas di buku, tapi juga melalui tugas kelompok dan proyek.

Apa saja kelebihan dari belajar di ruang kelas multi-age?
Kami belajar bagaimana menghormati kakak-kakak kelas dan membantu adik-adik kelas. Kami juga bisa belajar bekerja dalam kelompok bersama teman-teman yang berbeda usia. Saya bisa berteman baik dengan kakak maupun adik kelas.

Apa pengalaman paling menyenangkan dalam melakukan Plan-Do-Review?
Pengalaman saya yang paling menarik adalah waktu mengerjakan proyek tahun lalu. Karena hasilnya sukses, proyek saya dibawa ke sekolah HighScope lain sebagai contoh bagi murid-murid di sana.

Share
OTHER STUDENTS
IN THE SPOTLIGHT
R. R. Ziva Naomi Delima
SHI Palembang
“Saya suka eksperimen. Ketika Science Fair, saya melihat banyak eksperimen...
Lihat Lebih Banyak
Cika
SHI Bali
“Di kelas multi-age, saya bisa memiliki lebih banyak teman dan berinteraksi...
Lihat Lebih Banyak
Evan Bryan Jumisar
SHI Medan
“Mungkin sekolah lain mengajarkan murid menjawab pertanyaan, tapi HighScope...
Lihat Lebih Banyak